BAGI TAKJIL

Bagi Takjil merupakan salah satu program kerja dari Departemen Kerohanian Himpunan Mahasiwa Jurusan IPA 2021. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya tepatnya pada bulan Ramadhan. Dilaksanakan pada Sabtu, 1 Mei 2021 dengan tujuan mempererat tali silaturahmi antar anggota HMJ IPA, meningkatkan rasa saling peduli dan berbagi antar sesama. Meskipun dalam masa pandemi, namun kegiatan bagi takjil ini berlangsung lancar dan seru. Hal ini ditunjukkan saat anggota HMJ IPA bekerja sama dalam mempersiapkan takjil, membungkus takjil serta membagikan takjil.

Kegiatan ini dilaksanakan di dua tempat, yaitu Pom Bensin Ngagel dan DBL Surabaya dengan jumlah takjil yang dibagikan sebanyak 220 buah. Sasaran dalam kegiatan bagi takjil ini memberikan sedekah berupa takjil kepada orang orang sekitar yang sedang berpuasa. Namun terdapat beberapa kendala saat kegiatan ini berlangsung seperti waktu yang direncanakan kurang sesuai karena terkendala macetnya arus lalu lintas. Dampak positif terlaksananya kegiatan bagi takjil ini adalah dapat mendekatkan diri kepada Allah karena melakukan hal baik yaitu bersedekah.